Sikatan cacing (Cyornis banyumas) sering
disebut sebagai tledekan gunung jawa. Padahal, spesies ini juga dapat ditemukan
di Kalimantan.
Pada burung jantan, tubuh bagian atas berwarna biru
tua. Sedangkan kekang, daerah sekitar mata, pipi depan serta bercak pada dagu
berwarna hitam.
Dahi dan alisnya pendek, yang berwarna biru muda.
Sedangkan tenggorokan, dada, dan sisi tubuh berwarna jingga. Bagian perut
berwarna putih.
Burung betina memiliki warna yang sama sekali berbeda
dari burung jantan, yaitu tubuh atas berwarna kecokelatan, dengan lingkar mata
berwarna kuning tua. Sedangkan tubuh bagian bawah mirip burung jantan, namun
warnanya lebih pucat.
Burung sikatan cacing bukan hanya terdapat di
Indonesia. Secara keseluruhan ada delapan subspesies / ras, dengan wilayah
persebaran di sejumlah negara Asia. Dari delapan ras tersebut, tiga di
antaranya terdapat di Indonesia, yaitu :
- Cyornis banyumas ligus : banyak ditemukan di Jawa Barat.
- Cyornis banyumas banyumas : banyak ditemukan di Jawa Tengah dan Jawa Timur.
- Cyornis banyumas coeruleatus : ditemukan di Kalimantan.
Bagi para penggemar burung di Indonesia, tledekan
jenis ini dikenal memiliki karakter, mental, dan suara yang bagus. Selain itu,
burung juga lebih mudah berkicau dengan ngeroll dengan ciri khasnya “nyeklek“.
Download Kicau Burung Sikatan Cacing Klik Disini
No comments:
Post a Comment